Split Bill menjadi istilah yang sangat populer di era digital saat ini. Meski kadang menimbulkan kontroversi atau kesalahpahaman, penting untuk memahami apa itu split bill secara menyeluruh. Kalau kamu penasaran, yuk, simak penjelasan lengkap berikut ini!

Baca juga: Apa Itu Soft Saving? Tren Menabung Ala Gen Z yang Lagi Viral

Apa Itu Split Bill?

Split bill adalah cara membayar tagihan masing-masing tanpa perlu pusing menagih uang dari orang lain atau menghitung bagian yang rumit. Istilah ini juga dikenal sebagai patungan atau membayar tagihan secara individual. Biasanya, metode ini digunakan saat makan atau berkumpul bersama teman dan juga saat kencan pertama.

Namun, dalam konteks kencan pertama, split bill tidak selalu umum digunakan. Banyak yang masih beranggapan bahwa biaya kencan adalah tanggung jawab pihak laki-laki. Hal ini akan sangat bergantung pada komunikasi bersama gebetan kamu sebelum pergi ke tempat makan.

Baca juga: Apa Itu Student Loan? Pengertian, Manfaat, dan Platformnya!

Contoh Split Bill

Setelah memahami apa itu split bill, kamu juga perlu tahu bahwa split bill bisa dilakukan dengan dua cara. Berikut ini adalah penjelasannya:

Pertama, membagi rata total tagihan. Misalnya, jika tagihan total Rp400.000 dan ada empat orang, maka setiap orang membayar Rp100.000. Cara ini simpel dan sering digunakan ketika semua orang merasa pesanan mereka kurang lebih sama.

Cara kedua adalah membayar sesuai dengan apa yang masing-masing pesan. Misalnya, jika kamu hanya pesan nasi goreng seharga Rp100.000, sementara temanmu pesan steak dan minuman seharga Rp150.000, maka kamu membayar Rp100.000 dan temanmu membayar Rp150.000. Cara ini dianggap lebih adil karena setiap orang hanya membayar untuk apa yang mereka konsumsi.

Pilihan cara split bill ini biasanya tergantung pada kesepakatan bersama. Kalau semua orang setuju, membagi rata bisa jadi pilihan yang praktis. Namun, jika pesanannya beragam, membayar sesuai pesanan lebih masuk akal. Yang penting, komunikasi di antara teman-teman supaya semua merasa nyaman dengan cara yang dipilih.

Baca juga:  5 Perbedaan Kebutuhan dan Keinginan Serta Contoh Lengkapnya!

Cara Split Bill

Setelah mengetahui apa itu split bill dan contohnya, berikut adalah penjelasan lengkap mengenai berbagai cara split bill menggunakan beberapa platform pembayaran digital yang populer di Indonesia. Dengan berbagai metode ini, kamu bisa membagi tagihan dengan lebih praktis dan mudah dilakukan.

1. Gopay

Gopay menawarkan kemudahan dalam membagi tagihan melalui fitur Patungan. Untuk memulai, buka aplikasi Gopay dan pilih menu Patungan pada halaman beranda. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi Gopay dan pilih menu Patungan di halaman beranda.
  • Pilih transaksi yang akan dibagi atau buat patungan baru.
  • Masukkan informasi pada form yang disediakan.
  • Pilih anggota yang akan diundang untuk patungan.
  • Tentukan pembagian patungan secara Bagi Rata atau Tentukan Nominal.
  • Setelah selesai, klik Kirim ke anggota untuk mengirimkan patungan.

Dengan Gopay, proses split bill jadi lebih simpel dan langsung bisa diselesaikan dalam satu aplikasi.

2. Jenius

Jika kamu pengguna Jenius, fitur Split Bill bisa jadi solusi tepat untuk membagi tagihan. Langkah-langkahnya cukup mudah:

  • Pilih menu Split Bill.
  • Pilih $Cashtag dari daftar kontak atau tambahkan kontak secara manual.
  • Setelah selesai memilih kontak, tekan Selesai.
  • Masukkan jumlah tagihan yang ingin dibagi, lalu atur ulang nominal pembayaran sesuai tagihan perorang jika diperlukan.
  • Tambahkan catatan jika perlu.
  • Cek rincian permintaan uang, lalu tekan Kirim Permintaan.

Jenius memudahkan proses pembagian tagihan dengan tampilan yang intuitif dan langkah-langkah yang mudah diikuti.

3. Dana

Dana juga menyediakan fitur untuk membagi tagihan dengan mudah. Untuk menggunakan fitur ini, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi Dana.
  • Pilih menu Minta.
  • Klik Patungan.
  • Masukkan nominal yang ingin dibagi.
  • Klik Atur Jumlah untuk memastikan pembagian yang tepat.
  • Tambahkan partisipan dengan memilih teman-teman yang ikut patungan.
  • Klik Selesai setelah semuanya siap.

Fitur ini membuat pembagian tagihan menjadi lebih efisien dan terorganisir, langsung dari aplikasi Dana.

4. Line Bank

Bagi pengguna Line Bank, fitur Split Bill juga tersedia dan dapat diakses langsung dari percakapan dengan teman atau kelompok. Berikut caranya:

  • Buka percakapan dengan teman atau kelompok di Line Bank.
  • Ketuk ikon “+” di bagian bawah layar untuk membuka menu fitur.
  • Pilih Split Bill dari daftar opsi yang tersedia.
  • Upload struk atau bill dari galeri foto atau langsung dari kamera.

Dengan Line Bank, kamu bisa membagi tagihan tanpa perlu keluar dari aplikasi chat, sehingga semuanya bisa diselesaikan dengan lebih cepat dan praktis.

Baca juga:  43 Perusahaan Asuransi di Indonesia Terdaftar OJK yang Harus Kamu Tahu!

Manfaat Split Bill

Terdapat beberapa manfaat yang bisa Kawan Cerdas dapat dengan menggunakan metode split bill. Berikut adalah penjelasannya:

1. Adil dan Transparan

Dengan split bill, setiap orang membayar sesuai dengan apa yang mereka konsumsi, sehingga semua orang merasa diperlakukan adil. Transparansi ini membantu menghindari kesalahpahaman, karena setiap orang tahu persis berapa yang mereka keluarkan.

2. Menghindari Ketidaknyamanan

Tidak ada lagi perasaan tidak enak karena harus membayar lebih dari yang seharusnya atau merasa berhutang kepada teman. Split bill memastikan setiap orang membayar sesuai bagian mereka, jadi tidak ada yang merasa terbebani.

3. Praktis dan Cepat

Split bill sangat memudahkan pembayaran, terutama dalam kelompok besar, sehingga prosesnya jadi lebih cepat dan efisien. Kamu nggak perlu repot menghitung manual atau mencari uang pas, semua bisa diselesaikan dengan cepat melalui aplikasi.

4. Mengatur Keuangan Lebih Baik

Dengan split bill, kamu bisa lebih mudah mengatur pengeluaran karena hanya membayar sesuai dengan apa yang kamu pesan. Ini membantu menjaga anggaran tetap terkendali, sehingga kamu nggak perlu khawatir pengeluaran membengkak.

5. Meminimalkan Risiko Konflik

Pembagian yang jelas mengurangi risiko konflik atau kesalahpahaman terkait pembayaran. Dengan split bill, semua sudah tercatat dengan baik, sehingga tidak ada yang merasa dirugikan atau salah perhitungan.

Baca juga:  Apa Itu OJK? Pengertian, Tugas, Fungsi, dan Wewenangnya

Sudah Paham Soal Split Bill?

Nah, itu dia penjelasan lengkap terkait apa itu split bill mulai dari pengertian, contoh, hingga cara melakukannya. Jadi, sekarang kamu sudah paham soal split bill, kan?

Yuk, lanjutin bacaan kamu dengan membaca tulisan seputar keuangan lainnya dengan bahasa yang ringan dan mudah dimengerti di blog cerdascuan.com sekarang juga!